Sabtu, 07 Mei 2011

DNS Jumper 1.04 Free: Mempercepat Koneksi Internet

DNS ( Domain Name System ) adalah  sebuah sistem yang menyimpan informasi tentang nama host maupun nama domain dalam bentuk basis data tersebar di dalam jaringan computer (internet). DNS menyediakan alamat IP untuk setiap nama host dan mendata setiap server transmisi surat ( mail exchange server ) yang menerima surat elektronik ( mail ) untuk setiap domain.
Nah, mengganti DNS merupakan salah satu hal untuk mempercepat koneksi internet. Tinggal pintar-pintar aja pilih DNS mana yang bisa bikin internetan kamu jadi lebih cepat. Mengganti DNS juga bisa ngebuka situs2 yang di blokir oleh salah satu layanan sistem penyaring berdasarkan nama Domain Name System yang didukung oleh berbagai pihak. Seperti Nawala misal yang biasa menyaring konten2 negatif, pornografi, judi, dan lain-lainya.
DNS Jumper adalah sebuah aplikasi ringan untuk mengubah DNS pada komputer dengan mudah dan sangat cepat. DNS Jumper juga menyediakan banyak daftar Server DNS seperti Google DNS, Open DNS, Ultra DNS, Exatel, Century, Cisco, Open Nic dan masih banyak lainnya. Dan Aplikasi ini bisa digunakan secara Portable tanpa harus diinstal pada komputer anda.
DNS Jumper juga memberikan fitur untuk melakukan pengecekan Respon Time pada tiap-tiap daftar server DNS yang tersedia pada aplikasi tersebut, sehingga nantinya anda bisa memilih Server DNS apa yang anda paling anggap cepat. Dan jika anda memiliki daftar DNS sendiri yang tidak ada didalam aplikasi ini, anda juga bisa memasukkannya secara manual.
Cara menggunakan DNS Jumper :
  1. Download DNS Jumper
  2. Ekstrak (keluarkan file dari zip) ke desktop atau kemana aja.
  3. Jalankan DNS Jumper
  4. Pilih Network card (sesuaikan dengan komputer anda)
  5. Pilih DNS Service yang akan kita gunakan di menu dropdown.
  6. Klik apply DNS.
  7. Done.
Selain itu, dengan menggunakan DNS Jumper sobat blogger juga bisa menggunakan mengecek DNS yang cepat untuk komputer/internet sobat blogger, dengan klik menu Fastest DNS.

CATATAN: Untuk mengganti kembali settingan awal DNS pada koneksi internet bisa ikuti panduan lengkapnya disini : https://store.opendns.com/setup/computer/

   Silahkan Download Disini (452.95 KB)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar